Bupati Agam membuka acara PORSENI PGRI Agam 2013



Lubuk Basung - Bupati Agam Ir.H.Indra Catri,MSP Dt.Malako Nan Putiah  membuka secara resmi Pekan Olah Raga dan Seni (Porseni) PGRI Agam 2013 dengan pelepasan balon di halaman kantor bupati (19/6/2013).Dalam sambutan, beliau memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada segenap pengurus PGRI Agam telah membangunkan kembali kegiatan PGRI Agam yang telah belasan tahun mati suri dengan diadakan Porseni ini hendaknya dapat memperkuat kembali silaturahmi antar guru tidak tanggung-tanggung beliau berharap kegiatan PGRI Agam menjadi model bagi PGRI Kab/Kota lain di Sumatera Barat.
Sementara itu, Ketua Panitia Porseni Agam Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Drs. Isra mengatakan, kegiatan lomba Porseni ini selain diikuti 880 atlet juga di pimpin oleh official sebanyak 160 orang dan diikuti oleh 2.150 anggota PGRI se-Agam.Menurutnya, pemenang perlombaan juara 1-3 akan mendapatkan hadiah thropy lepas dan piagam, sedangkan juara umum akan memperoleh Thropy bergilir oleh Bupati Agam.
Lebih lanjut, Isra menjelaskan bahwa pekan olahraga yang di ikuti atlet sebanyak 10 cabang olah raga diantaranya Volly Ball, Tenis Meja, Catur, Bulutangkis, MTQ, Nyanyi Solo, Padu Suara, Tari Minang, Melukis, dan Teknik pembelajaran, yang diselenggarakan di Lubuk Basung selama dua hari (19-20 Juni 2013)
Acara tersebut, dihadiri oleh unsur Muspida Plus, Ketua TP-PKK Agam Ny. Vita Indra Catri, Kepala SKPD, Camat se-Agam, dan ribuan anggota PGRI yang ikut memeriahkan Porseni tersebut.
#ajp

Pelepasan balon Porseni PGRI oleh Bapak Bupati Agam
Penyerahan piala bergilir Bupati Agam kepada ketua pelaksana
Pengurus PGRI Agam saat menghadiri acara pembukaan
                                            Penampilan tambua tansa anak Nagari Maninjau

                                     Ajp fhoto bersama jo Pak Bupati dan Ny.Vita Indra Catri

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10 KEGIATAN UKS DI SD/MI

7 Pilihan Lagu Wajib untuk ujian praktek SBK Kelas IV